.do-not-copy { -webkit-user-select:none; -khtml-user-select:none; -moz-user-select:none; -ms-user-select:none; user-select:none; }

Kamis, 24 Juni 2021

Warga Kampung Baru Balikpapan Datangi PDAM, Empat Bulan Air Tidak Mengalir


Balikpapan, NMK-Puluhan warga Kampung Baru, Balikpapan Barat seruduk kantor Perumda Tirta Manuntung Balikpapan.

Mereka datang untuk mempertanyakan air yang tak mengalir selama lebih kurang empat bulan di wilayahnya.

Berdasar informasi yang dihimpun, ada lima RT yang terdampak.

Di antaranya RT 11, RT 12, RT 20, RT 42, RT 46, Kelurahan Baru Ulu, Balikpapan Barat.

Ditambah lagi dengan biaya yang cukup besar, apabila warganya dibebankan terus-menerus untuk membeli air tadon.

"Kami rugi air tidak mengalir tapi tetap membayar. Dan ini terjadi seperti siklus, setiap tahun ketika hendak lebaran pasti air mati. Tapi ini sudah berbulan-bulan mati," ujarnya, Selasa (22/6/2021).

Hal yang sama juga diungkapkan Ketua RT 42 Baru Ulu, Rudiansyah.

Mereka menuntut tiga perihal terkait air yang tidak mengalir.

Atas hal tersebut, warga daripada 5 RT yang datang meminta pemberian kompensasi.

Dengan pemberian air tangki gratis.

Seminggu tiga kali dengan empat truk tangki.

Pemberian air gratis tersebut mesti dilakukan hingga air mengalir seperti sedia kala.

Warga pun meminta kebijaksanaan terhadap pihak Perumda untuk memberi jawaban atas air yang tidak mengalir selama berbulan-bulan.

"Kami sudah berkali-kali datang dan kami juga sudah menyampaikan air digilir pun tidak masalah asal air tetap mengalir," jelasnya. (naim)

Tidak ada komentar: