Balikpapan, Monitor Kaltim.com-Ketua DPP (Dewan Pimpinan Pusat) Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan melantik sebanyak 239 pengurus Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim) untuk masa bakti 2015 - 2020 sekligus meluncurkan Rumah PAN serta menyelenggarakan Rapat Koordinasi Wilayah (Rakorwil) I, guna konsolidasi internal dan penataan strukur partai di Balikpapan.
Dalam sambuatannya seusai melantik kepengurusan DPW PAN Kaltim, Zulkifli megatakan bahwa kader PAN mestinya mengerti posisinya bila dibandingkan dengan partai lain di Indonesia yang lebih kuat, khususnya dalam “logistik”, seperti Partai Golkar , PDIP dan Partai Demokrat.
“Perlu saya sampaikan di sini bahwa logistik Partai Golkar itu lebih kuat dari PAN karena pernah memimpin pemerintahan ini selama 32 tahun. Jadi tentunya mereka lebih banyak tabungannya. Sedangkan Partai Demokrat memimpin bangsa ini selama dua periode atau sepuluh tahun dan sekarang PDIP yang mengendalikan negara” ungkap Zulkifli.
Kendati demikian, kekuatan logistik ini bukan menjadi tolak ukur untuk meraih kemenangan dalam percaturan politik di tanah air ini. “Sebab kenyataanya, Partai Demokrat mengalami penurunan perolehan suara pada pemilihan legislatif tahun lalu. Begitupun Golkar yang tidak mampu mengantar kadernya menduduki kursi nomor satu di Indonesia”, jelas Zulkifli.
Jadi sebetulnya, kata Zulkifli, yang menjadi barometer dalam mencapai kemenangan partai, bukan kekuatan logistik partai, melainkan “keberkahan” yang bisa diperoleh dengan melibatkan nilai-nilai ilaihiya dalam berpolitik, khususnya dalam menjalankan roda kehidupan partai.
Terkait dengan itu, urai Zulkifli, keberkahan ini, sebetulnya adalah kekuatan PAN yang bisa dimanfaatkan, karena dalam sejarah perpolitikan Indonesia PAN tidak pernah mencatat lembaran hitam yang nantinya akan menjadi beban sejarah bagi generasi yang akan datang.”Bahkan PAN mengukir sejarah amalan sholihan saja atau perjuangan yang baik-baik saja dan tidak pernah mencoreng nama baik bangsa Indonesia”, tegas Zulkifli.
Tetntunya ini merupakan kekuatan bagi PAN kedepan. Untuk itu, lanjut Zulkifli, ia menghimbau kepada sejumlah kader PAN Kaltim agar menyampaikan torehan -torehan sejarah yang dicatat oleh generasi pedahulu PAN tersebut dalam sejarah perjunagan bangsa Indonesia yang notabene menempatkan kadernya sampai ke tingkat-tingkat RT (Rukun Tetangga).
Wakil Gubernur (Wagub) Kaltim HM Mukmin Faisyal HP mengajak seluruh anggota pengurus DPW PAN Kaltim yang baru dilantik untuk bersama-sama membangun daerah. Karena PAN memiliki peran yang besar dalam menyampaikan aspirasi masyarakat, melalui wakil rakyat yang dimiliki di DPRD maupun DPR RI.
“Melihat komposisi pengurus yang baru dilantik dan diisi para generasi muda. Pemprov Kaltim yakin ke depan pengurus PAN mampu bersama pemerintah mewujudkan Kaltim Maju 2018 maupun dimasa akan datang,” kata Mukmin usai menghadiri dan memberikan arahan pada Pelantikan dan Pembukaan Rapat Kerja Wilayah (Rakerwil) 1 DPW PAN di Balikpapan yang juga dirangkai dengan peresmian Rumah Aspirasi PAN Kaltim.Dengan komposisi Pengurus PAN yang banyak diisi generasi muda diharapkan dapat bersama bekerja keras dalam mensejahterakan rakyat Kaltim. Pemprov memiliki slogan Membangun Kaltim Untuk Semua.
Slogan tersebut hendaknya tidak hanya ucapan, tetapi dapat diimplementasikan menjadi kenyataan. Karena itu, adanya dukungan dari Pengurus PAN Kaltim diharapkan dapat mewujudkan rakyat Kaltim sejahtera.
PAN diyakini akan terus bekerja keras secara optimal dalam menyampaikan dan mengimplementasikan asprirasi rakyat menuju masa depan yang lebih baik. Karena itu, sebagai mitra kerja pemerintah, ke depan PAN dapat menjadi partai yang mampu membangun kondusifitas daerah menuju masyarakat adil dan sejahtera.
“Dengan semangat demokrasi, mari bekerjasama dan membina harmonisasi antara pengurus partai dan pemerintah mewujudkan kesejahteraan rakyat yang lebih baik,” jelasnyaAdapaun Pengurus DPW PAN Kaltim yang diliantik tersebut masih tetap dinakhodai Darlis Pattalongi yang dalam sambutannya menekankan agar keterwakilan partai berlambang matahari terbit ini di lembaga legislatif lebih banyak lagi kedepan, khususnya Balikpapan yang hingga kini belum ada wakilnya.
Utuk itu, Ketua Panitia Penyelenggara kegiatan Zein Taufiqnurrohman mengatakan pihaknya sengaja menggelar acara ini di Balikpapan guna membantu kader-kader PAN di Balikpapan yang hingga kini belum memiliki wakil di Lembaga Legislatif atau DPRD.
“PAN tidak memiliki kader yang jadi wakil di legislatif Kota Balikpapan, makanya kami gelar di sini untuk membantu kader-kader PAN Balikpapan yang dinakhodai Gatot Kotjo dalam meraih kursi di DPRD dalam pemilihan legislatif yang akan datang”, ungkap Zein seusai pelantikan Pengurus DPW Provinsi Kaltim PAN di Hotel Platinum Balikpapan, Kamis (19/5).
Khusus untuk Rakerwil I DPW PAN Kaltim, jelas Zein, pihaknya mengundang sejumlah kader terkait seperti, Pengurus DPW PAN Kabupaten dan Kota periode 2015-2020, anggota DPRD se-Kaltim yang berjumlah 26 0rang serta KKetua dan Sekretaris DPD PAN Kabupaten dan Kota.
Dalam Rakerwil ini PAN menargetkan akan menempatkan kadernya di setiap RT (Rukun Tetangga) yang akan menjadi ujung tombak dalam menyampaikan program-program kerja PAN kepada masyarakat luas. (naim)







Tidak ada komentar:
Posting Komentar