.do-not-copy { -webkit-user-select:none; -khtml-user-select:none; -moz-user-select:none; -ms-user-select:none; user-select:none; }

Selasa, 08 Juni 2021

Hari Ini IPAM Kampung Damai Stop Produksi Lagi


Balikpapan, NMK- Jalur pipa air baku atau transmisi yang menuju ke inlet bak repartizion mengalami kerusakan.

Selain itu, ada penggantian valve pada pompa distribusi air baku menuju ke Instalasi Pengolahan Air Minum (IPAM) Kampung Damai, yaitu jalur yang mengirimkan air baku Waduk Manggar menuju ke IPAM Kampung Damai.

Hal tersebut mengakibatkan IPAM Kampung Damai harus stop produksi, 45% pelayanan distribusi akan terganggu.


Adapun target pekerjaan berlangsung 1 x 24 jam, jika lebih cepat lebih baik, persisnya di lokasi Pump House Waduk Manggar K.12.

"Pekerjaan akan dilaksanakan pada Selasa, 8 Juni 2021, Jam 19.00 Wita sampai dengan selesai," ujar Direktur Teknik Perumda Tirta Manuntung Balikpapan, Arief Purnawarman.


Tidak bisa dipungkiri, kondisi 80% Kota Balikpapan dengan kontur tanahnya yang berupa perbukitan.Perumda Tirta Manuntung mengakui masih adanya pelayanan distribusi air yang belum bisa terlayani selama 24 Jam penuh.Tirta Manuntung selalu mengimbau kepada pelanggan ketika air mengalir, upayakan untuk selalu menampung cadangan air.Ini sebagai persiapan penggunaan kebutuhan di rumah dan bijaksanalah dalam menggunakannya.

"Kepada pelanggan untuk mempersiapkan penampungan di rumah, selama air mengalir mohon untuk disimpan atau ditampung dirumah semaksimal mungkin," katanya.

Arief juga menyampaikan permohonan maaf atas ketidak nyamanan yang ada, terutama kepada pelanggan yang daerahnya mengalami tekanan distribusi kecil, bahkan tidak mengalir lebih dahulu.


Berikut wilayah terdampak produksi IPAM Kampung Damai:


Balikpapan Selatan, Balikpapan Kota, Sebagian Balikpapan Tengah dan Balikpapan Barat: Simpang Tiga Kampung Damai, Komp Bank Duta, Perum Pos & Giro, Komp.BDS, Komp.BDI, Komp.PLN Pikitring Ring-Road, Gg.Mex, Gg.Teratai,

Gg.PLN, Gg.Sampurna, Gg.Orienz, Simpang Tiga Jl.Mt.Haryono, Stalkuda, Gn.Bakaran, Sepinggan s/d Mulawarman (PJHI) Batakan, Bpp.Permai, Ps.Baru, Markoni, Klandasan, Pelayaran, Prapatan, Jl.Melati, Telogorejo, Bhayangkara,

Cendrawasih, Dondang, Gn.Malang, Belakang Toko Utama, Gn.Malang Radar, Auri, Marbo, Siaga, Markoni Auto 2000, Gn.Guntur, Gn.Rambutan, Gn.Kawi, Karang Rejo, Kampung Damai (Al’Makmur), Komp.Telkom, Terminal Tangki PDAM,

Gg.Agung Tunggal, Komp.Bpp.Baru, Sebagian Daun Village, Muara Rapak, Kr.Anyar, Pdn.Sari, Pdn.Wangi, Kebun Sayur, Semoi, Kp.Baru Tengah, 21 Januari, Sepaku dan sekitarnya, seluruh aliran distribusi air dari http://IPAM Kampung Damai. (rilis/naim)






Tidak ada komentar: