Balikpapan, NMK-Berselang 5 hari setelah kebocoran Pipa transmisi IPAM KM.8 Batu Ampar, sekarang giliran IPAM Kampung Damai akan STOP Produksi, hal ini karena terjadi kebocoran Pipa Transmisi yang mengaliri air baku untuk jalur IPAM Kampung Damai, kebocoran pipa terjadi pada pagi tadi (Minggu, 16/02/2020) dan kerusakan ini diluar dari perkiraan, pipa Transmisi mengalami kebocoran di Jalur Hutan Transad KM.10, yaitu pipa air baku (transmisi) diameter 600 mm stell yang menuju jalur Instalasi Pengolahan Air Minum IPAM Kampung Damai.
sehingga terjadinya penurunan debit air yang dikirim dari waduk manggar ke IPAM Kampung Damai, sejak pagi tadi, kapasitas produksi dibawah dari 450 liter/detik dari seperti standar nya.
Dari Kebocoran tersebut PDAM akan segara melaksanakan perbaikan yang dilaksanakan pada malam hari ini juga, Minggu, 16/02/2020, dari jam 20.00 Wita s.d Selesai dengan Target Maksimal pekerjaan dilapangan 12 Jam (bukan target Normalisasi), lebih cepat lebih baik. Maka dari pada itu 45% pelayanan Distribusi air Kota Balikpapan dari Jalur Produksi IPAM Kampung Damai terganggu atau mengalami "Stop Distribusi Air."
Direktur Teknik PDAM Kota Balikpapan, Arief Purnawarman, menyampaikan permohonan maaf yang sebesar besarnya atas kegiatan ini yang diluar dari perencanaan dan tidak ada pemberitahuan lebih awal, karena kerusakan tergolong bersifat Darurat dan harus segera dilakukan penanganan pada malam hari ini juga, sejak jam 09.00 Wita (pagi), Tim Tanggap Darurat Sumber Air Baku langsung bertindak cepat membuat galian pada jalur yang bocor dan mempersiapkan segela kebutuhan operasional untuk perbaikan pada malam hari ini, mohon doanya agar PDAM dapat menyelesaikan segera dan tidak ada kendala.
Daerah yang mengalami gangguan dari Jalur IPAM Kampung Damai : Produksi IPAM KAMP. DAMAI : Balikpapan Selatan, Balikpapan Kota, Sebagian Balikpapan Tengah dan Balikpapan Barat : Simp.Tiga Kp.Damai, Komp.Bank Duta, Perum Pos & Giro, Komp.BDS, Komp.BDI, Komp.PLN Pikitring Ring-Road, Gg.Mex, Gg.Teratai, Gg.PLN, Gg.Sampurna, Gg.Orienz, Simpang Tiga Jl.Mt.Haryono, Stalkuda, Gn.Bakaran, Sepinggan s/d Mulawarman (PJHI) Batakan, Bpp.Permai, Ps.Baru, Markoni, Klandasan, Pelayaran, Prapatan, Jl.Melati, Telogorejo, Bhayangkara, Cendrawasih, Dondang, Gn.Malang, Belakang Toko Utama, Gn.Malang Radar, Auri, Marbo, Siaga, Markoni Auto 2000, Gn.Guntur, Gn.Rambutan, Gn.Kawi, Kr.Rejo, Kp.Damai (Al’Makmur), Komp.Telkom, Terminal Tangki PDAM, Gg.Agung Tunggal, Komp.Bpp.Baru, Sebagian Daun Village, Muara Rapak, Kr.Anyar, Pdn.Sari, Pdn.Wangi, Kebun Sayur, Semoi, Kp.Baru Tengah, 21 Januari, Sepaku dan sekitarya, seluruh aliran Distribusi air dari IPAM KP.Damai.(nmk)
RIlis : Dirtek PDAM Balikpapan
Tidak ada komentar:
Posting Komentar